Minggu, 01 Desember 2013

Sinopsis Novel The Silence of The Lambs



 Latar Belakang Masalah

Novel Silence Of The Lambs (1988)  adalah sebuah karya fiksi atau cerita rekaan atau cerita khayalan dari Thomas Harris yang lahir pada 11 April 1940 di Jackson, Tennesse, lulus dari sastra Inggris tahun 1964.  Hannibal Lecter, tokoh atau karekter fiksi  dalam  novel ini di mana novel yang sekuelnya adalah Thriller Red Dragon (1981),  Hannibal (1999) dan Hannibal Rising (2006).

Tahun 1991 Novel Silence Of The Lambs di jadikan film dan masuk ke jajaran “Big 5” pada academy awards dan banyak mendapatkan piala Oskar. Novel ini dapat menjadi bacaan wajib bagi mahasiswa/I fakultas psikologi karena banyak terdapat unsur psikologis dibahas di dalamnya.

Sinopsis Novel

            Novel  berlatar belakang tahun 1983 menceritakan tentang Clarice Starling seorang agen FBI yang masih menjalani pendidikan di Academy FBI, mendapatkan tugas dari Jack Crawford Kepala Divisi Ilmu Prilaku untuk menyajikan questioner kepada psikiater forensic brilliant dan sosiopat kanibalistik Dr. Hannibal Lecter yang mendapatkan hukuman seumur hidup untuk serangkaian pembunuhan brutal dengan pengamanan no.1  di Baltimore State of the hospital for the criminally insane yang di pimpin oleh Dr. Frederick  Chilton.

            Maksud utama Crawford adalah untuk mencoba meminta bantuan Lecter untuk mengungkap pembunuhan berantai yang pelakunya dijuluki buffalo Bill yang modus openandinya adalah wanita dengan kelebihan berat badan, membuat korbannya kelaparan selama 3 atau 4 hari, kemudian membunuh dan mengulitinya kemudian membuang mayatnya di sungai terdekat. Pelaku di duga pasien Lecter yang sebelumnya adalah psikiater dan juga pelaku pembunuhan berantai yang sadis dan ada hubungan dengan Benjamin Raphail yang membunuh Klauss yang juga merupakan pasien Lecter.

            Starling membantu Crawford melakukan otopsi ketika korban ke enam Bill ditemukan di West Virgina, ini merupakan otopsi pertama bagi Starling. Starling menemukan pupa ngengat di tenggorokan korban, dan mendiskusikan dengan Lecter dengan harapan mendapat petunjuk untuk membekuk Buffalo Bill.
            Korban selanjutnya adalah Catherine Baker Martin, putri senator Ruth Martin yang diculik di depan apartemennya dan bajunya ditemukan di pinggir jalan. Sterling di kirim ke Lector untuk memberikan penawaran jika Lecter membantu menemukan Catherine maka dia akan di pindahkan ke rumah sakit jiwa dengan pemandangan yang indah. Lecter menanggapi penawaran itu dengan skeptitisme pada keaslian tawaran itu.
            Dr. Chilton memberikan tawaran kepada Lecter untuk membantu mengungkap Buffalo Bill dan Lecter memanfaatkannya untuk kabur dan mempermainkan senator Martin. Senator Martin menganggap Jack Crawford kurang baik menangani kasus anaknya karena mengirim Starling yang masih pendidikan.
            Pada akhirnya Starling dapat menyelamatkan Catherine dan menemukan Buffalo Bill yang ternyata adalah pembunuh Klaus kekasih dari Raphael yang merupakan pasien dari Dr. Hanibbal Lecter.

Karakteristik Tokoh

Dr. Hannibal Lecter

Psikiater forensic brilliant dan sosiopat kanibalistik Dr. Hannibal Lecter yang mendapatkan hukuman seumur hidup untuk serangkaian pembunuhan brutal dengan pengamanan no.1  di Baltimore State of the hospital for the criminally insane yang di pimpin oleh Dr. Frederick  Chilton.

 Clarice Sterling

Agen FBI yang masih menjalankan pendidikan di Academy, mendapat tugas memberikan questioner kepada Lecter untuk membantu mengungkap pembunuhan berantai yang dilakukan seseorang yang di juluki Buffalo Bill karena selalu menguliti korbannya dan membuang ke sungai terdekat.

Sterling harus kehilangan ayahnya ketika dia masih kecil, tanpa warisan asuransi, ibunya menopang kehidupan mereka selama 2 tahun kemudian menitipkan Sterling ke sepupu ibunya di Montana, kemudian Sterling kabur karena tidak kuat dengan rintihan domba dan kuda yang disembelih di peternakan tempat dia tinggal.

Jack Crawford

Kepala Divisi Ilmu Prilaku FBI yang memberikan tugas kepada Sterling. Berusia 53 tahun, mempunyai istri yang sedang sakit keras dan kemudian meninggal dunia.
Dr. Frederick Chilton

Kepala rumah sakit tempat Dr. Hannibal Lecter di rawat dengan pengamanan No. 1, digambarkan sebagai seseorang yang kurang pintar dan diragukan gelar kedokterannya.

Benjamin Raphail

Pasien Dr. Hannibal Lecter yang juga merupakan korban pembunuhan sang dokter, Raphail mempunyai kekasih bernama Strauss yang dibunuh oleh Jame Gumb, Raphail juga yang memperkenalkan Jame Gumb untuk berobat ke Dr. Lecter.

Senator Ruth Martin

Ibu dari Catherine Martin, salah seorang korban yang berhasil di selamatkan oleh Clarice Sterling. Sempat ragu akan Sterling karena dianngap masih dalam pendidikan dan menyayangkan mengapa Dr. Jack Crawford mengutus Sterling untuk mewawancara Dr. Hannibal Lecter.

Jame Gumb

Pelaku pembunuhan berantai yang di juluki Buffalo Bill, berkenalan dengan Raphail ketika bekerja di toko cidera mata dan membunuh Strauss kekasih Raphail, memenggal kepala dan mengambil kulitnya. Ibunya hamil 1 bulan ketika gagal menjadi Miss Sacramento Contess tahun 1948, kemudian menjadi pemabuk, Gumb berusia 2 tahun ketika di titip di panti asuhan di Los Angeles. Kakek neneknya mengambilnya dari panti asuhan ketika ia berusia 10 tahun dan Gumb membunuh keduanya dua tahun kemudian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar